Hal Dasar yang Orang Perhatikan Saat Beli Karpet Murah

Tidak semua orang tahu barang yang akan dibeli dengan baik. Padahal itu penting. Termasuk hal dasar yang harus diperhatikan saat beli karpet.

Seharusnya, sebelum membeli sebuah barang, anda sudah melakukan survey terlebih dahulu. Minimal anda tahu barang seperti apa yang anda inginkan sebelum mencarinya ke penjual. Misalkan ingin beli karpet murah dimana? Seperti apa? Dan lain-lain.

Lebih baik lagi jika anda sudah mengetahui barang seperti apa yang dicari, menentukan budget/ membuat anggaran belanja, menentukan tempat membeli hingga akhirnya memilih produk dan memutuskan untuk beli.

Punya Rencana Beli Karpet?

Ada waktu-waktu khusus yang biasa ditandai oleh para produsen dan distributor karpet masjid di Indonesia. Tak lain adalah waktu paling banyak orang-orang membeli karpet.

Apakah bisa dipetakan?

Jika kita bicara soal rencara beli karpet, tentunya hamper setiap masjid yang dibangun punya rencana untuk membelinya.

Namun seringkali masjid-masjid menunggu waktu yang tepat supaya lebih efektif dan efisien.

Contohnya ada yang menunggu anggaran terkumpul, adapula yang menunggu ketika karpet tersebut benar-benar sangat dibutuhkan. Biasanya paling terasa saat menjelang bulan Ramadhan.

Maklum saja, banyak orang yang akan pergi kemasjid untuk menunaikan sholat tarawih ataupun ibadah-ibadah lain yang pahalanya dilipat gandakan di bulan Ramadhan.

Maka wajar jika pengurus masjid memanfaatkan moment tersebut untuk memperindah masjid dengan renovasi dan inventaris beli karpet baru.

 

Kenapa Beli?

Apakah alasan tiap orang yang membeli karpet itu sama? Bisa jadi iya dan tidak

Namun umumnya ada beberapa  alasan sama  yang memotivasi orang untuk beli karpet. Khususnya karpet masjid.

Bicara soal alasan, semua orang tahu.

Karpet masjid dibeli karena memang dibutuhkan. Pertanyaannya, dibutuhkan untuk apa?

Untuk mengetahui hal ini, anda tidak harus menjadi pengurus masjid yang tugasnya memang mengurusi kegiatan operasional masjid.

Cukup posisikan diri sebagai jamaah yang berkunjung ke sebuah masjid.

Kira-kira pernahkah anda berfikir kenapa ada karpet atau sajadah yang dipasang didalamnya?

Kini fungsi sajadah sebagai alas sholat memang telah di gantikan oleh karpet. Sedangkan fungsi utama dari karpet awalnya adalah sebagai penutup lantai.

Lantai masjid yang umumnya terbuat dari keramik memang terasa dingin saat di injak apalagi diduduki. Sehingga untuk memberikan rasa nyaman bagi para jamaah yang datang, perlu sekali lantai masjid di beri karpet.

Gambaran Umum

Marak Jual Karpet Meteran, Waspada Hal Ini

Berikut ini gambaran umum dan hal dasar yang diperhatikan orang-orang saat hendak beli karpet murah dan berkualitas.

Ukuran

Setiap produsen atau distributor karpet masjid umumnya telah membuat satuan ukuran karpet yang bisa dibeli. Namun tak jarang beberapa menyesuaikan dengan kebutuhan dari pembeli.

Pasalnya, ukuran tiap masjid yang berbeda, ditambah desain ruangan yang kerap kali terdapat tiang-tiang penyangga/ pilar, membuat pengurus merasa agak kesulitan saat membeli karpet.

Kebanyakan karpet masjid dijual dengan satuan per roll, dimana tiap roll memiliki ukuran panjang dan lebar 1.2 m x 6 m. Tak hanya itu ada juga karpet yang dijual dalam ukuran meteran. Sehingga pembeli tinggal meenyebut luas masjid.

Setelahnya barulah bisa dihitung berapa meter karpet yang dibutuhkan.

Dengan begitu, Informasi mengenai ukuran masjid sangat erat kaitannya saat anda hendak membeli karpet.

Jika ingin mendapat hasil maksimal, lebih baik mencari penjual/produsen yang menyediakan jasa pasang/ instalasi sehingga akan dilakukan survey terlebih dahulu agar karpet yang di beli sesuai dengan kebutuhan.

 

Ketebalan

Tak banyak orang yang memperhatikan soal ketebalan karpet. Meski begitu, ternyata hal ini justru memegang peran paling penting dalam memberikan kenyamanan kepada para jamaah.

Tak dapat dipungkiri, saat anda duduk diatas karpet yang tebal dengan karpet yang tipis pasti terasa berbeda bukan?

Apalagi jika diduduki dalam waktu berjam-jam. Pasti anda akan semakin merasakan perbedaannya.

Semakin tebal karpet, semakin nyaman saat diduduki. Anda tidak akan merasa pegal dan keram. Sebaliknya, karpet yang tipis dan keras akan membuat kaki dan bagian bawah pegal jika diduduki dalam waktu yang lama.

Motif

Tidak semua orang senang dengan karpet yang bermotif.

Sesuai dengan sejarahnya, karpet yang bermotif terkadang mengganggu konsentrasi jamaah yang sedang sholat.

Namun bagi Sebagian jamaah yang sudah terbiasa, tidak merasa terganggu sama sekali dengan berbagai motif karpet  masjid yang beragam

Kini motif karpet bisa dibilang sudah berkembang pesat seiring zaman yang berubah.

Mulai dari motif tumbuhan, hewan, orang, akativitas manusia, hingga bentuk-bentuk abstrak pun telah mengalami perubahan sesuai perkembangan zaman.

Untuk motif karpet masjid, biasanya akan menggunakan motif yang lebih sederhana dari bentuk geometri yang abstrak ataupun tumbuhan.

Karpet bermotif hewan dan manusia dilarang sehingga tidak boleh masjid menggunakannya.

Bahkan beberapa masjid lebih memilih menggunakan karpet yang bermotif polos/ polosan. Artinya, karpet tidak memiliki motif sama sekali selain warna dasar dari karpet.

 

Warna

Jika tidak bisa diperbolehkan memasang karpet dengan motif yang terlalu banyak dan rumit sehingga mengganggu, maka solusi bagi anda adalah menggunakan karpet masjid yang tidak bermotif atau polos saja.

Namun, bicara soal warna karpet pun ada bermacam-macam. Kita akan mengkategorikannya berdasarkan karpet berwarna gelap dan yang berwarna cerah.

Karena karpet tak hanya befungsi untuk menutup lantai saja namun juga sebagai bagian dari dekroasi ruangan, maka sebaiknya anda cermat dalam memilih warna karpet.

Sebaiknya motif dan warna karpet bisa serasi dengan warna interior lain dalam ruangan, seperti lantai, jendela, pintu, cat, dan lain-lain.

Selain itu, anda juga bisa menggunakan Teknik memilih warna karpet ini agar memberikan kesan yang berbeda pada ruangan masjid.

Jika ruangan masjid terasa gelap, sebaiknya gunakan karpet berwarna cerah seperti biru muda. Ini akan memberikan kesan ruangan lebih terang dan ceria.

Namun jika ruangan sudah terasa terang dan panas sebaiknya gunakan karpet berwarna gelap agar menimbulkan kesan nyaman seperti biru tua atau hijau.

Harga Karpet Masjid Bandung

Pesona Karpet Hijau Yang Tak Diketahui

Jika bicara mengenai harga, lagi-lagi kita tidak bisa mengabaikan hal-hal yang menentukan harga itu sendiri.

Maksudnya, harga yang dibanderol untuk tiap karpet yang dijual tentu ditentukan oleh banyak hal.

Antara lain bahan, ketebalan, motif hingga ukuran. Seperti yang sedikit telah dijelaskan diatas.

Maka kembali lagi, jika kita menghendaki untuk beli karpet murah . Lakukan hal-hal ini terlebih dahulu

  1. Anda harus tahu berapa jumlah karpet yang dibutuhkan oleh masjid. Ukur terlebih dahulu supaya jumlah karpet yang anda beli tidak kurang atau lebih.
  2. Buat anggaran belanja. Hal ini penting untuk mengatur keuangan lembaga. Juga bisa membantu mengarahkan anda dalam membeli karpet.
  3. Lakukan survey. Tujuannya agar anda memiliki perbandingan terkait harga, kualitas, dan pelayanan dari produsen/ distributor karpet masjid.

 

Setelah anda yakin dengan pilihan anda, baik dalam hal produk ataupun penjual, barulah buat kesepakatan / transaksi dan mengikuti prosedur dari tempat anda membeli.

Informasi menarik lainnya jika ingin mendapat informasi lebih mendalam seputar karpet masjid bisa anda baca disini

Semoga Bermanfaat

 

 

Jual Karpet Lengkap Area Bekasi, Penuhi Kebutuhan Anda Disini

Karpet kini menjadi barang perlengkapan rumah tangga yang dibutuhkan banyak orang. Namun disisi lain karpet juga menjadi salah satu benda seni yang dikoleksi oleh para kolektor dengan harga fantastis.

Cara paling mudah membedakan karpet sebagai perlengkapan rumah tangga biasa dan bernilai seni tinggi adalah dengan melihat harganya. Tentu saja.

Sebagai barang perlengkapan rumah tangga, karpet lantai dirancang secara khusus untuk bisa memenuhi ekspektasi.

Maka dari itu, kita bisa mendapati berbagai jenis karpet lantai dengan kisaran harga yang berbeda pula sesuai fungsi yang ditawarkan.

Lalu sebenarnya apa fungsi karpet? kenapa banyak orang membeli karpet? apakah membeli karpet sangat penting dalam urusan rumah tangga?

Simak pembasahannya dibawah ini.

Kenapa orang mencari karpet?

Selalu ada alasan disetiap perilaku seseorang. Selalu ada motivasi ekonomi disetiap perilaku konsumsi masyarakat.

Dalam hal konsumsi karpet, apa sih sebenarnya yang memotivasi orang-orang untuk membeli karpet?

Terkait hal ini, memang ada alasan yang secara umum menjadi dasar seseorang memutuskan membeli karpet.

Namun adapula alasan yang sifatnya pribadi dan tidak bisa disama ratakan.

Akan tetapi umumnya semua sudah memikirkan betul-betul hingga akhirnya merasa butuh untuk membeli karpet.

Berbagai hal yang kemungkinan menjadi alasan kenapa orang-orang banyak yang membeli karpet untuk rumah mereka antara lain :

1.Mempercantik ruangan

Rumah pribadi atau ruang kantor pribadi biasanya di desain sesuai dengan keinginan penghuninya.

Setidaknya pasti ada konsep dari setiap ruangan.

Sehingga dibutuhkanlah karpet sebagai aksesoris tambahan yang semakin mempercantik ruangan.

Terlebih karpet lantai yang dijual dipasaran ada sangat beragam, terdiri dari warna-warna yang cantik dan motif menarik.

Di jamin ruangan akan terlihat sangat berbeda begitu anda menempatkan karpet didalamnya.

Apalagi kalau pemilihan warna dan ukurannya tepat.

Itulah kenapa banyak orang yang memilih karpet sebagai aksesoris untuk menghias ruangan.

2.Melindungi lantai

Tak sedikit orang yang berfikir kalau lantai bisa cepat rusak dan kotor jika tidak dibeli alas. Contohnya keramik bisa pecah, tergores dan sebagainya.

Selain itu, ada juga yang merasa dengan memasang karpet, lantai jadi mudah dibersihkan.

Tinggal menggunakan vacuum cleaner saja.

Sedangakan kalau lantai tidak diberi karpet, akan mudah terkena debu dan kotoran . Sehingga harus sering-sering dibersihkan dengan disapu.

Jadi itulah alasan kenapa sebagian orang lebih memilih membeli karpet untuk melindungi lantai dari kotoran atau kemungkinan rusak parah

3.Melindungi penghuni rumah

Selain melindungi lantai, karpet juga banyak dicari untuk melindungi penghuni rumah dari berbagai resiko yang mengancam keselamatan.

Contohnya saat lantai licin, orang mudah terpeleset atau tergelincir. Tentu saja itu berbahaya kalau terjadi.

Apalagi bagi anak anak yang senang bermain lari-lari, atau mereka yang sudah  berusia lanjut dan kurang bisa berjalan dengan tegap.

Jika karpet dipasang dilantai, dia bisa berperan sebagai anti slip sehingga ketika di injak tidak licin.

Selain itu, apabila memang jatuh, kepala tidak akan langsung membentur lantai yang keras. Melainkan jatuh di material karpet yang umumnya lebih empuk, tergantung dari bahannya.

4.Memberi kenyamanan

Karpet dan rasa nyaman memang sulit dipisahkan. Kebanyakan orang membeli karpet karena ingin mendapatkan rasa nyaman.

Kenyamanan yang dimaksud antara lain adalah :

  • Memberi kehangatan saat menginjak lantai. Karena biasanya lantai terasa dingin saat diinjak dan terasa tidak nyaman
  • Bisa duduk dilantai dengan nyaman tanpa merasa pegal atau keram
  • Saat berkumpul bersama keluarga tentu akan terasa sangat nyaman, karpet bisa menciptakan suasana hangat dan santai diruang keluarga

5.Tahan lama

Salah satu yang menarik dari karpet dibanding barang rumah tangga lainnya adalah daya tahannya.

Karpet jika dirawat dan dipelihara dengan baik bahkan bisa tahan hingga belasan tahun. Terutama karpet yang terbuat dari bahan berkualitas.

Meski tidak mencapai belasan tahun, wajarnya karpet lantai bisa dipakai dalam kondisi layak hingga bertahun-tahun

Kecuali jika pemilik merasa bosan, karpet masih bisa menjalankan fungsinya dengan baik walau tidak diganti.

Apabila dibandingkan antara harga, fungsi dan waktu penggunaannya, karpet bisa jadi investasi barang rumah tangga yang menguntungkan.

 

Penjual Karpet

Banyaknya permintaan dari masyarakat meningkatkan jumlah penjual karpet di Indonesia. Kini masyarakat bisa dengan mudah mencari pusat grosir karpet atau toko karpet murah dan lengkap di tempat tinggal masing-masing.

Kalaupun tidak mengetahui lokasi pasti, bisa mencari informasi di internet dan beli secara online.

Namun banyaknya penjual karpet di kota-kota besar terkadang belum tentu menjamin kita bisa mendapatkan karpet yang diharapkan.

Mengingat karpet ada banyak jenisnya, para penjual karpet pun terkadang mengkhususkan diri hanya jual karpet tertentu.

Khusus permadani

Karpet permadani sangat terkenal dengan beragam motif yang memukau. Terutama motif permadani Turki.

Dijamin anda pasti terpukau saat melihat ukiran motif yang tegambar begitu detail pada hamparan permukaan permadani. Apalagi kombinasi warna-warnanya yang indah

Karpet permadani sering di beli dan dipasang diruang tamu atau ruang keluarga yang terbuka.

Fungsinya lebih ditujukan untuk mempercantik design interior ruangan.

Berbagai jenis permadani di jual dari harga bekisar ratusan ribu hingga ratusan juta rupiah.

Apalagi permadani turki yang terbuat dari bahan sutera dan dirajut langsung oleh pengrajin. Harganya bisa melonjak tinggi.

Terkadang beberapa jenis permadani di jadikan koleksi benda bernilai seni tinggi oleh para kolektor.

 

Khusus karpet plastic

Dari namanya saja, karpet ini sudah jelas tidak terbuat dari serat benang. Melainkan dari bahan plastic atau sintetis lainnya.

Karpet plastic banyak dijadikan pilihan untuk menutupi permukaan lantai dan melindunginya agar tidak cepat rusak.

Motifnya yang sangat variatif semakin menambah minat pada karpet satu ini.

Selain itu, pemasangannya cukup mudah, bisa dilakukan sendiri dan tergolong awet dengan harga yang murah meriah.

Karena cukup berbeda dengan karpet lainnya, karpet plastic biasanya dijual terpisah.

Ada penjual karpet plastic / karpet lantai sendiri yang menjual beraneka motif dan ukuran karpet.

 

Khusus karpet masjid/lembaga

Berbeda dengan karpet lantai seperti permadani dan karpet lain yang dipasang di rumah, karpet masjid atau instansi jauh lebih sederhana pilihannya.

Akan tetapi, kebutuhan yang harus dipenuhi dalam satu kali beli juga lebih banyak.

Apabila karpet permadani biasanya dibeli dalam ukuran per lembar, maka tidak dengan masjid.

Ukurannya pun lebih besar dibanding karpet biasa.

Karpet masjid atau instansi dijual dalam ukuran per roll atau per meter yang biasanya dibutuhkan untuk menutupi seluruh permukaan lantai. 

Karpet ini juga sering dipakai sebagai peredam suara di berbagai tempat hiburan seperti bioskop, Gedung teater bahkan ruang rapat di kantor.

 

Apakah karpet sangat penting?

Karpet dikatakan penting apabila memang itu sebuah kebutuhan. Namun jika hanya sekedar keinginan maka belum tentu itu penting.

Contohnya, karpet bagi masjid sifatnya sangat penting. Sebab karpet difungsikan sebagai alas sholat menggantikan sajadah.

Jika tidak dipenuhi dapat mengganggu aktivitas sholat berjamaah dimasjid.

Namun melihat perkembangan gaya hidup sekarang, karpet telah menjadi kebutuhan bagi sebagian besar masyarakat. Bukan lagi sekedar gaya.

Terutama jika memang motivasi membeli karpet karena kebutuhan. Bukan hanya sekedar dijadikan bahan koleksi saja.

Sehingga harapannya ketika orang yang jual karpet telah diklasifikasikan sesuai kebutuhan, karpet yang dibeli juga lebih tepat sasaran.

Karena tak dapat ditampik, orang jual karpet pasti berharap mendapat banyak keuntungan dari permintaan masyarakat yang tinggi.